Water Heater untuk Rumah
Water Heater (Pemanas Air) Tenaga Surya Rumah SUNHOT
Distributor Jual Pasang & Info Harga
Hubungi: ☎ 0813 5702 0066 (Supanto)
Salah satu sistem pemanas air atau water heater populer yang paling banyak digunakan dalam rumah tangga adalah solar water heater. Sangat berbeda dengan pemanas air dari listrik maupun gas, sistem water heater ini memakai panel tenaga surya atau yang sering dikenal sebagai kolektor.
Secara tradisional untuk bisa mendapatkan air panas Anda cukup dengan memasak air dengan kompor namun dengan semakin berkembangnya zaman maka kini telah hadir kecanggihan yang dapat mempermudah Anda jika ingin langsung menikmati air panas untuk menghilangkan penat setelah seharian bekerja di luar. Solar water heater sangat cocok dipasang untuk rumah karena memiliki keunggulan ya itu sangat hemat listrik. Cara perawatannya pun sangat mudah dan juga sangat murah dibandingkan dengan water heater jenis lainnya.
Mengapa harus memasang water heater untuk rumah tinggal?
Ada beberapa alasan mengapa Anda sangat harus memasang water heater untuk rumah Anda di antaranya yaitu:
- Mendapatkan air hangat secara cepat
- Meminimalkan dampak lingkungan yang semakin memburuk dengan penggunaan gas jika ingin memasak air.
Perbandingan Pemanas Air Surya vs. Pemanas Air Listrik / Gas dll
Daftar Harga SUNHOT Solar Water Heater
(PIPA 8 ALUR) |
(PIPA 13 ALUR) |
(PIPA 15 ALUR) |
||
- Harga diatas termasuk: Ongkos pengiriman, pemasangan di genteng, dan uji coba unit.
- Tidak termasuk: Pipa, frame siku, transport, dan akomodasi luar kota
Catatan: Typle L dan LX adalah System Direct Heating (Pemanasan Langsung) sedangan Type ILX adalah System Indirect Heating (Pemanasan Tidak Langsung). Harga diatas dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu. Untuk dapat harga terbaik hubungi kontak kami.
Pemanas Air Surya vs. Pemanas Air Listrik
Jenis pemanas air yang paling banyak digunakan dan paling efektif dalam pemrosesannya dan cara kerjanya adalah solar water heater atau pemanas air tenaga surya. Solar water heater memiliki harga per unitnya yang sangat murah tak hanya itu cara perawatannya pun sangat mudah. Solar water heater ini pun tidak memakan listrik yang cukup banyak dibandingkan dengan waterhiter jenis lainnya. Water heater ini juga dapat menampung air yang cukup banyak sekaligus dan dapat digunakan untuk skala besar seperti pabrik, industri, hotel dan lain sebagainya.
Salah satu jenis waterhiter lainnya yang juga sering digunakan yaitu water heater tenaga listrik. Water heater tenaga listrik sangat boros Dalam penggunaannya karena memiliki biaya operasional juga yang sangat mahal. Jenis water heater ini juga dijual dengan harga yang cukup mahal dibandingkan dengan solar water heater. Water heater tenaga listrik pun tidak dapat menampung banyak air sekaligus dan juga tidak dapat digunakan untuk skala besar.
Pemanas Air Surya vs. Pemanas Air Gas
Solar water heater memiliki kelebihan yang jarang diketahui yaitu dengan menggunakan water heater ini tidak akan menghasilkan sisa proses pembakaran seperti residu ataupun asap yang di dalamnya mengandung zat-zat yang cukup membahayakan. Memanfaatkan energi matahari yang sudah pasti aman untuk digunakan yang Apabila dibandingkan dengan mesin pemanas air jenis lainnya yang memberikan sisa karbondioksida dalam proses pemanasannya.
Sedangkan untuk gas water heater, anda perlu mengganti dan memasang tabung gas yang seperti kita ketahui sering bermasalah dan sangat berbahaya. Air yang dihasilkan pun sedikit berbau gas dan water heater ini juga menghasilkan bunyi saat dijalankan. Air panas yang dihasilkan dari kran pun cukup lama, jadi jika anda ingin mandi dengan air hangat dalam bak mandi Anda harus menghabiskan banyak waktu untuk mengisi air hangat dalam bak mandi tersebut tentu penggunaan water heater gas tersebut tidak efisien dan efektif.
Bagian-bagian Water Heater Sun Hot
Sun Hot memberikan garansi purna jual hingga 6 tahun sebagai salah satu bentuk pelayanan prima pada pelanggan. Water Heater Sun Hot memiliki bagian-bagian penting yang perlu Anda ketahui.
Kaca Kolektor
Kaca kolektor mempunyai fungsi yaitu sebagai penambah daya serap panas sinar matahari dan juga mempunyai fungsi untuk melindungi sel penyerap panas sinar dari kotoran debu dan air hujan agar tidak masuk ke dalam sel-sel. Pada kolektor dipandu dengan isolasi dan frame aluminium.
Sun Hot menggunakan kaca kolektor yang berjenis clear glass yang memiliki tebal 5 mm sehingga tidak gampang pecah yang diakibatkan oleh benturan atau panas dari sinar matahari.
Pipa Tembaga
Pada bagian solar Hot Sun water heater memiliki pipa tembaga yang berguna sebagai sel penyerap panas sinar matahari yang dibuat langsung dari Australia dan dipadu dengan aluminium. Pipa ini di finishing dengan warna dop hitam dengan jumlah alurnya yaitu mencapai 8, 13 dan juga 15 alur sehingga bisa menyerap panas sinar matahari yang lebih optimal dan maksimal.
Collector Box
Sun Hot kolektor box yang terbuat dari material aluminium setebal 0,8 mm dan dipadu dengan preem siku aluminium. Kolektor box ini memiliki kualitas yang lebih kuat dan kokoh serta tidak mudah berkarat karena material yang digunakannya.
Tangki Kulit Luar
Sun Hot memiliki tangki kulit luar yang indah desain nya karena dibuat dari plat stainless steel berjenis 304 BA yang berasal dari Jepang dan memiliki tebal 0.6 mm sehingga tangki tahan terhadap berbagai cuaca seperti hujan dan panas. Tangki kulit luar ini juga tidak akan mudah pudar warnanya dan tidak mudah rusak. Kelebihan lainnya yaitu tangki ini tidak mudah penyok ataupun berlubang apabila terbentur oleh benda lain.
Isolasi Tangki
Untuk memaksimalkan dan memperoleh penyimpanan air panas di dalam tangki agar suhu tetap dan tidak berkurang panasnya maka Sun Hot menggunakan isolasi Polyurethane Foam yang di injeksi pada silinder tangki yang memiliki ketebalan 5 cm. Hal ini dilakukan agar suhu air panas di dalam tangki tetap stabil meskipun dalam keadaan tangki yang normal dan tidak ada pemakaian air panas dalam waktu 12 jam sehingga tetap pada suhu dan mungkin hanya turun 5 derajat hingga 7 derajat.
Tangki Penyimpanan Air Panas
Tangki penyimpanan air panas Sun Hot terbuat dari stainless steel Marine dengan grade 316 L yang memiliki tebal 2 mm. Tangki air panas yang berbahan stainless steel merupakan standar terbaik untuk pemanas air yang berstandar internasional sehingga tangki ini mampu bertahan dari serangan air yang mengandung zat besi, zat garam, zat kapur ataupun air keras lainnya yang bisa merusak logam. Tangki dengan bahan stainless steel ini susah untuk berkarat.
Cara Kerja Solar Water Heater Sun Hot
Sistem kerja solar water heater dibagi menjadi dua sistem yaitu via menara air dan juga via pompa. Berikut ini penjelasannya:
Alt. 1 Via Menara Air
Pada proses ini air dipompa langsung dari sumur ataupun air PAM lalu dialirkan ke pressure reducer dan stainer yang ada di aliran pipa. Panel kolektor yang menangkap sinar matahari dan secara mekanisnya mengalirkan panas dari sirip-sirip pipa tembaga yang berisi air sehingga suhu air didalamnya perlahan meningkat. Air yang lebih panas akan bergerak ke ke atas memasuki tangki penyimpanan dan air yang lebih dingin akan turun memasuki rangkaian pipa tembaga untuk dipanaskan.
Begitu seterusnya air bergerak sendiri hingga seluruh air dalam tangki penyimpanan mencapai suhu yang diinginkan. Ketika nantinya suhu air panas di tangki penyimpanan sama dengan suhu air panas pada kolektor dengan sendirinya air berhenti mengalir. Di sini air yang lebih panas dan air yang lebih dingin terus bersirkulasi tanpa bantuan dari luar semisal pompa. Hal ini terjadi karena air yang dipanaskan nantinya akan menjadi memuai dan menyebabkan massa jenisnya menjadi lebih ringan daripada massa jenis air yang lebih dingin.
Alt. 2 Via pompa
Pada proses ini pendistribusian air panas dan air dingin tetap memerlukan tenaga listrik untuk menggerakkan pompa dan perangkat kontrol otomatis nya. Biasanya nya pemanas air tenaga surya jenis ini dirancang untuk keperluan air panas berskala besar. Pemanas air ini memiliki komponen utama yaitu kolektor yang terhubung oleh pipa yang nantinya nya takkan menangkap panas sinar matahari dan akan melewati pipa tembaga sebagai jalur air.
Teknologi SUN HOT? (Solar Hot System)
Pada umumnya, solar water heater hanya menggunakan 6 alur penyerap. Tapi teknologi SUN HOT yang kami miliki bahkan dirancang dari 8 sampai 15 alur sehingga dapat menghasilkan panas matahari lebih optimal.
Direct Heating System
Dengan sel penyerap panas sinar matahari yang dirancang menggunakan 8 alur dan 13 alur merupakan teknologi terbaik dan teratas di kelasnya
Indirect Heating System
Indirect Heating System dirancang menggunakan 15 alur sehingga dapat menghasilkan panas dari sinar matahari yang lebih optimal.
Sistem pemanasan direct adalah sistem pemanasan air dengan tenaga matahari yang secara langsung memanaskan air dalam tangki dengan penggunaan kebutuhan air panas rumah tangga. Dengan sistem ini Anda bisa mendapatkan air panas yang telah disesuaikan dengan kebutuhan pemakaian.
Sistem pemanasan indirect dilengkapi dengan heat exchanger atau biasa disebut dengan pemindah panas. Air panas yang ada di dalam tangki digunakan sebagai media untuk memanaskan heat exchanger. Pada sistem ini temperatur air panas lebih stabil dan konsisten.
Daftar Produk Lainnya
Water Heater Solar Sun Hot
Filter Air Fiber & Stainless Merk Health Water
Pipa Air PE Merk G. Polytherm
Jika Anda saat ini sedang membutuhkan solar water heater Anda bisa langsung menghubungi kami pada nomor yang telah kami sediakan. Solar water heater yang kami jual memiliki kualitas terbaik dan juga dibuat dengan material yang bermutu. Tangki penyimpan air panas full dengan material stainless steel sehingga bebas karat dan juga perawatannya sangat mudah.